RESEP TAHU CRISPY
Bahan-bahan
Tahu 5 buah
Tepung Terigu Protein Sedang 600 gram
Tepung Maizena 50 gram
Kaldu Ayam Bubuk 1 bungkus
Garam secukupnya
Air Es 600 ml
Bawang Putih 5 siung
Merica (Lada) Bubuk 1 sendok teh
Minyak Goreng secukupnya
Cara membuat
1. Bumbu perendam : haluskan bawang putih,garam dan merica. masukkan ke dalam air 300 ml.
2. Potong tahu kotak-kotak. masukkan tahu ke dalam bumbu perendam sampai seluruh permukaan tahu rata. diamkan dalam kulkas kurang lebih 30menit hingga bumbu benar-benar meresap.
3. Adonan krispy : campur tepung terigu,tepung maizena,garam dan kaldu ayam bubuk. aduk hingga rata.
4. Adonan pencelup : ambil kurang lebih 200 gram dari adonan krispy. tuang air es,aduk hingga rata.
5. Panaskan minyak,goreng tahu hingga setengah matang. kemudian masukkan ke dalam adonan pencelup hingga seluruh permukaan tahu tertutupi adonan.
6. Setelah tahu tertutupi adonan pencelup,gulingkan ke dalam adonan krispy sampai rata. tekan-tekan tepung agar bisa benar-benar menempel pada tahu.
7. Goreng tahu ke dalam minyak yang banyak dan panas. goreng di atas api sedang agar tidak gampang gosong. goreng hingga kuning kecoklatan.
8. Sajikan tahu krispy dengan saus sambal atau mayones.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar